7 Weton yang Konon Bawa Hoki Besar Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya Mungkin Milikmu

Ilustrasi sukses gambar Pixabay

PatriaPos – Banyak orang bermimpi mencapai kesuksesan dalam hidup memiliki karier cemerlang, usaha berkembang, atau rezeki yang mengalir lancar.

Namun, dalam prosesnya, tak sedikit yang harus melalui berbagai rintangan, bekerja keras tanpa henti, dan bersandar pada keyakinan serta doa.

Dalam masyarakat Jawa, ada satu unsur unik yang dipercaya bisa memengaruhi arah kehidupan seseorang disebut weton, yaitu kombinasi hari dan pasaran kelahiran berdasarkan kalender Jawa.

Kepercayaan terhadap weton bukan sekadar mitos yang lewat begitu saja. Bagi sebagian orang Jawa, weton adalah bagian dari identitas, yang diyakini membawa energi tersendiri.

Menurut Primbon Jawa, kitab kuno yang memuat berbagai pengetahuan dan panduan hidup berdasarkan kearifan lokal, terdapat beberapa weton yang disebut-sebut memiliki potensi besar untuk meraih kesuksesan dan keberuntungan.

Mereka pemilik weton ini diyakini akan memiliki peluang besar untuk mencapai kejayaan seiring berjalanya waktu. Dari usaha yang ditekuni hingga dewi fortuna yang selalu menyertai mereka.

Dilansir dari kanal Youtube Mbah Yadi Channel pada Jumat, (11/4), berikut ini adalah tujuh weton yang dipercaya memiliki hoki besar dan jalan kesuksesan yang terbuka lebar.

1. Senin Legi

Mereka yang lahir pada weton Senin Legi dikenal memiliki semangat tinggi dan etos kerja yang luar biasa. Sosok ini cenderung tidak mudah puas dan selalu mencari celah untuk berkembang. Dalam keseharian, mereka sering terlihat penuh energi, ulet, serta mampu menjalani berbagai tantangan hidup dengan kepala tegak.

Kepekaan terhadap peluang menjadikan mereka mudah menemukan jalan ketika orang lain buntu. Tak heran, jalur kesuksesan mereka bisa terbuka lebar, meskipun tetap dibutuhkan pengelolaan keuangan yang bijak agar tidak terjebak dalam gaya hidup konsumtif.

2. Selasa Kliwon

Lahir pada Selasa Kliwon sering dikaitkan dengan karakter kuat, pekerja keras, dan tidak mudah menyerah. Sosok ini sangat cocok memimpin atau berada dalam posisi yang membutuhkan ketegasan. Mereka cermat dalam membuat keputusan, bahkan di saat genting.

Kualitas tersebut membuat mereka kerap dipercaya dalam urusan penting, baik di dunia kerja maupun bisnis. Meski rezeki tidak datang dengan instan, namun hasil jerih payah mereka nyaris selalu membuahkan hasil yang stabil.

3. Rabu Pahing

Jika kamu lahir di weton Rabu Pahing, kamu mungkin termasuk orang dengan tingkat kreativitas tinggi. Pemilik weton ini disebut-sebut sebagai pribadi yang inovatif dan cerdas, seringkali menghadirkan ide-ide yang tak biasa namun solutif.

Mereka memiliki intuisi yang kuat dalam merancang sesuatu, terutama dalam dunia usaha. Selain itu, kemampuan mengelola keuangan mereka juga patut diacungi jempol. Tak heran jika banyak dari mereka yang sukses sebagai pebisnis, pemimpin proyek, bahkan seniman atau kreator digital.

4. Kamis Pon

Mereka yang lahir pada Kamis Pon biasanya memiliki kemampuan komunikasi yang menonjol. Kepribadian yang ramah dan mudah bergaul membuat mereka disukai dalam berbagai lingkungan, baik sosial maupun profesional.

Hal ini menjadi nilai tambah tersendiri dalam dunia bisnis, karena mereka mampu membangun relasi yang luas. Dengan kecerdikan membaca situasi dan kecermatan melihat potensi usaha, tidak mengherankan jika banyak dari mereka yang sukses merintis karier secara mandiri atau menjadi entrepreneur andal.

5. Jumat Wage

Tak semua orang bisa bertahan dalam tekanan atau menghadapi kesulitan dengan tenang. Namun, pemilik weton Jumat Wage dikenal tahan banting dan tangguh. Mereka tidak mudah mengeluh dan punya kemampuan untuk bangkit setiap kali terjatuh.

Konsistensi menjadi kunci utama keberhasilan mereka. Meski hasil tidak selalu datang dengan cepat, tetapi perlahan namun pasti, mereka mampu mengumpulkan kesuksesan dari usaha yang tampaknya kecil namun berkelanjutan.

6. Sabtu Kliwon

Satu keunggulan utama dari mereka yang lahir pada Sabtu Kliwon adalah intuisi yang tajam. Mereka sering kali bisa membaca situasi lebih cepat dibanding orang lain, membuat keputusan yang tepat, bahkan di saat genting.

Kemandirian juga menjadi ciri khas. Mereka tidak mudah terpengaruh oleh tekanan lingkungan dan mampu berjalan sendiri menuju tujuannya. Meski perjalanan kadang penuh liku, keberhasilan akan menghampiri mereka yang tekun dan percaya diri.

7. Minggu Pon

Pemilik weton Minggu Pon biasanya memiliki kharisma dan kemampuan memimpin yang menonjol. Mereka mudah menginspirasi dan memengaruhi orang lain, menjadikan mereka sosok yang dihormati di lingkungan kerja maupun komunitas.

Tak hanya itu, keberuntungan mereka dalam hal rezeki juga cukup mencolok. Banyak dari mereka yang mendapatkan kemudahan dalam berkarier atau membuka usaha, terutama karena kemampuan membangun jaringan yang kuat.

Editor: Rizal Yusuf
Sumber Referensi: Kanal YouTube Mbah Yadi Channel